oleh

Solidkan Dukungan, Heri Amalindo Bentuk Satgas Penjaringan dan Pengamanan Suara Kota Palembang

Palembang – Persiapan Dr. Ir. H. Heri Amalindo, MM dalam menuju kontestasi pemilihan Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel), November mendatang, semakin matang. Hal ini dibuktikan dengan dibentuknya Satuan Tugas (Satgas) Penjaringan dan Pengamanan Suara (PPS) Kota Palembang.

Pembentukan Satgas PPS Kota Palembang ini ditandai dengan rapat konsolidasi koordinatror kecamatan dan koordinator kelurahan se Kota Palembang, di Rumah Bersama Heri Amalindo, Minggu 31 Maret 2024.

Ketua Rumah Bersama Heri Amalindo, Firdaus Hasbullah menjelaskan, pembentukan Satgas PPS ini bertujuan untuk menggaet suara pemilih hingga tingkat TPS dan mengamankan perolehan suara Heri Amalindo pada pemilihan Gubernur Sumsel 2024.

“Untuk sementara pembentukan Satgas PPS ini baru sebatas Kota Palembang. Berikutnya akan dibentuk Satgas PPS di seluruh wilayah Sumsel. Hal ini membuktikan keseriusan Heri Amalindo menuju kontestasi kursi Sumsel 1,” ujar Firdaus.

Firdaus menambahkan, Heri Amalindo semakin mantap menghadapi pemilihan Gubernur dengan program andalan Sekolah dan Berobat Gratis yang masih sangat dinantikan masyarakat Sumsel seperti pada masa Gubernur Alex Noerdin dulu.

“Insya Allah dalam waktu dekat akan kita deklarasikan Heri Amalindo dan pasangannya sebagai calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumsel yang siap bertarung di Pilkada November nanti,” ujar pria yang terpilih sebagai anggota DPRD Kabupaten PALI ini.

Ketua Satgas PPS Kota Palembang, Charles atau yang akrab disapa Aceng ini menjelaskan, Satgas PPS Kota Palembang sudah terbentuk di seluruh kecamatan dan kelurahan yang bertujuan untuk memenangkan dan mengamankan suara di tiap TPS.

“Jadi tugas utama Satgas PPS ini akan bekerja dengan maksimal untuk menjaring suara sebanyak-banyaknya dan mengamankan hasil suara dari tingkat TPS hingga penetepan di KPU Provinsi Sumsel,” ujar Aceng.

Sementara, Mulyono Misman selaku konsultan pemenangan Heri Amalindo menambahkan, pmbentukan Satgas PPS ini akan menjadi tambahan jaringan relawan yang sudah ada untuk ikut memenangkan Heri Amalindo sebagai Gubernur Sumsel 2025-2030

“Pengamanan suara akan menjadi penting karena hasil pemilihan wajib dikawal mulai dari tingkat TPS hingga ke tingkat KPU Provinsi. Dan Satgas PPS yang telah terbentuk ini menjadi garda terdepan pengamanan,” kata Mulyono.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terbaru